AYO RECYCLE!










Pernahkan kalian mendengar kalimat sampah bisa jadi peluang? Itu bukan omong kosong lho.. Kita bisa mengubah sampah atau barang buangan menjadi peluang. Apa maksud dari peluang? Peluang yang dimaksudkan adalah kita bisa mengubahnya menjadi barang yang berguna lagi, sehingga bisa memiliki harga dan bisa dibeli oleh masyarakat. 
Nah, caranya adalah dengan recycle sampah! Recycle adalah salah satu unur dalam 3R yang mengandung arti mendaur ulang. Banyak sekali cara yang bisa kita lakukan untuk me-recycle sampah. Sekarang sudah canggih, Tmena-teman. Kalian bisa melihat di pinterest, instagram, dan youtube tantang bagaimana cara mendaur ulang sampah. 
Untuk sampah anorganik, kita bisa menjadikannya sebagai kerajinan tangan yang menarik. Untuk organik, bentuk daur ulangnya adalah dengan dikomposkan menjadi pupuk kompos.
Apabila kerajinan yang kita buat bagus dan menarik atau kompos yang kita hasilkan sangat baik, kita bisa menjualnya kepada orang lain. Dengan begitu, kita bisa mendapat untung. 
Bagaimana, Teman-teman? Tertarik untuk melakukan daur ulang?


Komentar